Home Ragam 10 Kakak Adik Termahal dalam Sejarah Sepak Bola Dunia

10 Kakak Adik Termahal dalam Sejarah Sepak Bola Dunia

536

Pemandangan kakak-beradik yang sama-sama menekuni profesi yang sama memang sudah tak asing lagi, khususnya di dunia sepak bola. Siapa sajakah Kakak Adik termahal di sejarah sepak bola dunia?

Ada yang sama-sama bermain untuk klub yang sama dan ada juga yang berbeda klub di negara yang berbeda pula. Namun, sebagian besar memang punya porsinya masing-masing, di mana salah satunya tentu lebih sukses dengan bermain untuk klub besar daripada sang kakak atau adiknya.

Kakak Adik Termahal dalam Sejarah Sepak Bola Dunia
Kakak Adik Termahal dalam Sejarah Sepak Bola Dunia

Otomatis, hal itu berdampak pula pada nilai transfer yang tersemat pada sang pemain. Oleh karenanya, berikut adalah 10 pasang kakak-beradik termahal dalam sejarah sepak bola dunia berdasarkan rangkuman dari situs ternama Transfermarkt.

Kakak Adik Termahal di Sejarah Sepak Bola

1. Romelu (212,6 juta euro) & Jordan Lukaku (4 juta euro)

Di peringkat pertama diduduki oleh pasangan kakak-beradik asal Belgia, Romelu Lukaku dan Jordan Lukaku. Namun, nama sang kakak jauh lebih bersinar daripada Jordan yang sejauh ini baru sekali merantau keluar negeri dengan bermain untuk klub Italia, Lazio.

Sedangkan, Romelu telah melanglang buana ke beberapa klub elit dunia. Kini, keduanya telah mencapai raihan total nilai transfer hingga 216,6 juta euro (Rp3,69 triliun).

2. Eden (150 juta euro) & Thorgan Hazard (35,5 juta euro)

Masih dari pasangan asal Belgia, baik Eden maupun Thorgan, keduanya sempat bermain bersama di Chelsea. Namun, kini keduanya telah bermain untuk klubnya masing-masing, Eden dengan Real Madrid dan Thorgan dengan Borussia Dortmund.

Kakak-beradik ini menjadi urutan paling mahal kedua dengan meraup nilai transfer sebesar 185,5 juta euro (Rp3,16 triliun).

3. Gonzalo (159 juta euro) & Federico Higuain (2,6 juta euro)

Kedua kakak-beradik ini kini sama-sama tengah bermain untuk klub di Amerika Serikat, Inter Miami CF. Namun, karier sang adik, Gonzalo, jelas jauh lebih mentereng dengan sempat menjadi pemain Real Madrid, Juventus, AC Milan, dan Chelsea.

Seringnya kepindahan Gonzalo ke banyak klub membuat harga transfer dirinya ikut bertambah dan keduanya telah mengantongi total nilai transfer senilai 161,6 juta euro (Rp2,76 triliun).

4. Kylian Mbappe (135 juta euro) & Jires Kembo-Ekoko (3,7 juta euro)

Karier dari Kylian Mbappe dan Jires Kembo-Ekoko bagaikan langit dan bumi. Bagaimana tidak, Mbappe merupakan salah satu pemain termahal di dunia, sedangkan Jires adalah pemain senior yang kariernya kurang dipandang banyak orang.

Mbappe masih aktif bermain sebagai pahlawan PSG, namun Jires masih menanggur dengan tak ada klub yang menginginkannya. Lesatan nilai Mbappe membawa keduanya meraih total biaya transfer sebesar 138,7 juta euro (Rp2,36 triliun).

5. Lucas (80 juta euro) & Theo Hernandez (44 juta euro)

Lucas dan Theo Hernandez merupakan sosok kakak beradik yang namanya mulai naik pada akhir-akhir ini. Lucas tengah memperkuat klub raksasa Jerman, Bayern Munchen, dan sang adik bermain untuk AC Milan.

Kedua pemain yang sama-sama berposisi sebagai bek kiri ini juga telah menghasilkan total nilai transfer sebanyak 124 juta euro (Rp2,1 triliun).

6. Paul (105 juta euro) & Florentin Pogba (500 ribu euro)

Siapa yang tak kenal dengan Pogba bersaudara? Ya, kakak beradik ini memang dikenal sebagai pemain yang senang berjoget, baik di dalam atau di luar lapangan.

Paul Pogba masih menjadi bintang Manchester United, sedangkan Florentin Pogba bermain untuk Sochaux. Kedua pemain asal Prancis tersebut sudah mengoleksi total biaya transfer hingga 105,5 juta euro (Rp1,79 triliun).

7. Christian (87,7 juta euro) & Jonathan Benteke (100 ribu euro)

Christian Benteke sejauh ini masih membela Crystal Palace, namun Jonathan Benteke berada di sebuah klub asal Belgia, URSL Vise.

Kedua pemain ini sama-sama merupakan ujung tombak dari klubnya masing-masing dan telah mengumpulkan total biaya transfer sebanyak 87,8 juta euro (Rp1,49 triliun).

8. Rio (72 juta euro) & Anton Ferdinand (11,1 juta euro)

Seperti yang diketahui, Rio adalah legenda Manchester United yang mengakhiri karier profesionalnya pada 1 Juli 2015 lalu. Sedangkan, Anton juga telah pensiun dengan St. Mirren sebagai klub terakhir yang dibelanya. Jika ditotal, harga biaya transfer dari kedua pemain ini adalah sebesar 83,1 juta euro (Rp1,41 triliun).

9. Abdou (65 juta euro) & Ibrahima Diallo (17 juta euro)

Jika Abdou Diallo berhasil masuk ke klub raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG), dengan berposisi sebagai bek tengah, maka Ibrahima Diallo hanya mampu bermain di klub kecil milik Inggris, yakni Southampton, dengan posisinya sebagai gelandang bertahan.

Total biaya transfer dari kedua pemain ini adalah 82 juta euro (Rp1,39 triliun).

10. Nemanja (76,5 juta euro) & Uros Matic (3 juta euro)

Nemanja Matic merupakan seorang gelandang bertahan di klub raksasa Inggris, Manchester United. Namun, hal berbeda terjadi kepada adiknya, Uros Matic, yang bermain untuk klub asal Azerbaijan, Qarabag Agdam. Jika ditotal, keduanya memiliki total biaya transfer senilai 79,5 juta euro (Rp1,35 triliun).

Itu dia rangkuman kakak adik termahal di sejarah sepak bola, bagaimana menurutmu? Yuk berikan komentar kamu di kolom komentar ya!

Baca juga:

10 Selebrasi Gol Paling Kontroversial di Dunia

7 Pemain Nomor 7 Terbaik di Sejarah Sepakbola

Official Admin Infodong.id, informasi menarik, unik, tutorial dan berbagai tips menarik.