Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Perekonomian

Photo of author

By Ardiyansyah

Siapa sih yang ngga rugi dengan adanya Covid-19 ini? Bagaimana dampak pandemi covid-19 terhadap perekonomian? Semua orang pasti merasakan dampaknya, tidak cuma perorangan, perusahaan hingga negarapun terkena dampaknya. Indonesia mengalami penurunan perekonomian yang cukup signifikan, dikarenakan dampak dari wabah pandemi covid-19 yang hampir seluruh dunia mengahadapi pandemi ini.

Hal tersebut berdampak pada para pekerja yang diberlakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) di perusahaan besar maupun kecil. Lebih dari 6 juta orang yang dirumahkan bahkan di PHK, data tersebut tercatat di Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia.

Dilansir dari Pos Rakyat, Kementrian Keuangan Indonesia memprediksi peningkatan angka kemiskinan akibat dampak pandemic yang terbesar di pulau jawa. Mengingat pusat episentrum virus corona adalah pulau jawa.

Namun bagi beberapa banyak orang memiliki ide kreatif untuk meningkatkan kesejahteraan para pekerja yang terkena dampak PHK secara besar, sekaligus membantu pemerintah dalam menangani virus ini.

Beberapa sektor yang terdampak covid-19 antara lain:

1. Sektor pariwisata

Sektor wisata pun terkena dampak dari pandemi ini. Ketiak sebuah negaran telah melakukan lockdown, maka turis akan dilarang untuk memasuki negara tersebut, tidak hanya turis dari mancanegara berlaku juga untuk turis domestic yang berpergian ke suatu tempat.

2. Sektor ekonomi

Karena kurangnya pemasukkan dari sector wisata dan pariwisata, maka ekonomi pun mempengaruhi mahalnya bahan makanan dan kebutuhan sehari – hari dan lain sebagainya.

3. Sektor transportasi

Begitu juga dengan transportasi, mengalami penurunan dikarenakan pemerintah menganjurkan untuk membatasi perjalanan, hal tersebut dilakukan karena virus corona lebih mudah penularan melalui sentuhan dari benda, berjabatangan.

4. Sektor sosial

Aktifitas sosial yang di lakukan oleh masyarakat adalah salah satunya tempat ibadah. Pemerintah manganjurkan untuk menunda aktifitas berkumpul dan juga beribadah dirumah saja. Hal ini memiliki isi positif karena demi kebaikan Bersama dalam memerangi covid-19.

Baca juga: Tips Menjaga Kesehatan Mental Selama Pandemi Covid-19

Dan ada juga beberapa sektor yang masih bertahan saat pandemi covid-19 antara lain:

1. Sektor Food & beverage

Para pebisnis sector F&B menjalakan stategi peningkatan omzet dengan berinovasi sesuai perubahan perilaku konsumen dari masa ke masa, memanfaatkan bisnis kuliner saat pandemic sangat menguntungkan karena banyak konsumen yang memilih membeli dengan cara online disbanding harus datang ke tempat.

2. Sektor Jasa atau produk kesehatan

Saat normal maupun masuk masa pandemi, masyarakat tetap membutuhkan jasa layanan kesehatan dan produk kesehatan sudah menjadi kebutuhan yang krusial untuk tetap bertahan hidup. Ketika masa kirsis akibar virus corona yang terjadi di berbagai belahan dunia, banyak Sebagian orang membuka ladang bisnis kesehatan .

3. Sektor Jasa Pendidikan dan pelatihan

Banyaknya PHK masal yang terjadi, Sebagian orang mengevaluasi diri dan mengganggap dirinya membutuhkan lebih banyak pengetahuan untuk terus megembangkan diri. Hal ini membuat bisnis industri Pendidikan dan pelatihan lebih mampu bertahan.

Baca juga ya: 10 Manfaat Olahraga Secara Teratur Untuk Kesehatan Tubuh

Berikut adalah beberapa sektor yang menguntungkan serta merugikan di masa pandemi, banyak masyarakat membuka usaha-usaha untuk membantu pemerintah memulihkan ekonomi serta mempermudah masyarakat untuk membeli barang yang dibutuhkan. Nah semoga pandemik ini cepet berakhir dan semuanya kembali normal ya guys!

Editor: Amal Rizaldy (Instagram: @amalrizaldi22)

Leave a Comment